Kamis, 08 Juli 2010

Membuat Email Google Mudah - GMAIL

adverticement
Beberapa waktu lalu pada tulisan Membuat Blog WordPress Mudah kita telah membuat blog dengan wordpress.com. Sebagaimana membuat blog lainnya seperti blogspot atau blogdetik, syarat yang wajib ada sebelumnya adalah email. Ya kita harus membuat email terlebih dahulu sebelum membuat blog. Email ini juga merupakan alat komunitakasi kita dengan wordpress.com ketika kita lupa password atau kebutuhan lainnya.
Banyak layanan email gratis yang bisa kita pilih sebagai syarat membuat blog diantaranya gmail (google email), ymail (yahoo email), lycos, hotmail atau lainnya. Namun disini akan dibuat gmail atau email gari google, selain kapasitasnya besar sekitar 7 GB lebih sehingga kita tidak perlu menghapus email. Gmail juga membuat satu topik tetap dalam satu baris meskipun banyak email balasan yang masuk sehingga email tersusun dengan baik.
Bagaimana cara buat gmail? mari kita lanjutkan...
1. Buka gmail.google.com untuk mendaftar email google. Kemudian klik tombol Buat akun untuk mulai membuat gmail. (Klik gambar untuk memperbesar)

2. Isi data diri sesuai dengan form yang telah tersedia dan diantara hal yang perlu diperhatikan adalah sbb :
  • Nama login yang diinginkan, ini adalah nama email google kita. Isi nama email kita dengan nama unik bisa nama ditambah angka atau simbol karena jika nama terlalu umum biasanya ditolak oleh google karena sudah banyak orang yang memakai nama tersebut. Jangan lupa klik tombol ketersediaan untuk mengetahui apakah nama yang kita tulis tersedia atau tidak.
  • Buat password atau sandi. Usahakan password dibuat dengan perpaduan antara huruf, angka dan simbol, semakin kuat susunan password kita semakin baik. masukkan password 2 kali.
  • Pertanyaan Rahasia. Pertanyaan ini berguna untuk meminta password kita jika suatu nanti kita lupa password sehingga google akan memberikan password baru jika kita bisa menebak pertanyaan rahasia ini. Pertanyaan Rahasia ini bisa kita buat sendiri sesuai dengan keinginan kita begitu juga jawabannya sehingga benar-benar hanya kita yang tahu jawaban pertanyaan kita selain google tentunya :D
  • Pada Verifikasi Kata, tuliskan kata yang tertulis diatasnya di kotak yang tersedia. Contoh di gambar adalah betostine. Setelah semua data selesai klik tombol Saya menerima. Buat akunku.
Taraa... email google kita sudah jadi.  Cepat juga membuat email di google. Klik tombol Tunjukkan akun saya untuk langsung menuju ke halaman email kita.

3. Maka muncul pelayanan baru google yaitu buzz. Layanan buzz ini bisa kita setting nanti sekarang kita masuk ke halaman email dulu klik tulisan 'Masukkan ke kotak masuk, saya akan mencoba buzz nanti'.

4. Inilah halaman utama email kita. Kita bisa membuat email, membaca email, membuat filter email dan lain-lain. Ternyata kita sudah punya kiriman 3 email dari google, salah satunya adalah  email setting email di hp kita. Jika kita sudah selesai memakai email kita bisa keluar dengan klik Keluar, letaknya di pojok kanan atas  halaman utama.

Begitu mudah membuat email google. Selamat mencoba.

Informasi lainnya :
Membuat Blog WordPress Mudah

IdaQurotulS

tips ngeblog tim

0 komentar:

Posting Komentar

 

Copyright @ 2013 Tips ngeBlog.